Cara Menghilangkan Iklan di BBM Tanpa Root atau dengan Root

Cara Menghilangkan Iklan di BBM Tanpa Root atau dengan Root - Raja Tutorial , BBM (Blackberry Messenger) aplikasi chatting yang sering di gunakan oleh banyak orang khususnya di Indonesia ini mulai mengeluarkan fitur yang cukup mengganggu bagi pengguna contohnya munculnya iklan di recent update atau kadang iklan tersebut meng-invite anda. Sebenarnya keluarnya iklan pada aplikasi BBM juga menambah RAM dalam menjalankan aplikasi ini, agar BBM tidak memakan RAM terlalu besar sangat di sarankan untuk menghapus iklan yang ada di BBM.

Cara Menghilangkan Iklan di BBM Tanpa Root atau dengan Root

Terdapat beberapa cara untuk melenyapkan iklan di BBM dengan root atau tanpa root, namun lebih maksimal dengan proses rooting terlebih dahulu berikut saya akan membagikan tipsnya ikuti langkah-langkah yang saya berikan dengan baik.

Cara Menghilangkan Iklan di BBM tanpa ROOT :

terdapat 2 cara dalam trik ini namun kurang maksimal karena tanpa root
  1. Cara pertama jika ada iklan yang muncul pada recent update cukup tekan dan tahan iklan tersebut kemudian pilih opsi Block agar iklan tersebut hilang secara permanen. Kelemahan terdapat iklan yang tidak bisa di block dan masih muncul di recent update.
  2. Dalam BBM terdapat fitur untuk menghilangkan semua iklan namun harus membayar sekitar 0.99$.
Cara Menghilangkan Iklan BBM ROOT :
  1. Download terlebih dahulu Root Explorer Disini
  2. Masuk ke Setting > apps > all > BBM kemudian force stop aplikasi BBM anda.
    Cara Menghilangkan Iklan di BBM Tanpa Root atau dengan Root
  3. Buka Root Explorer masuk kedalam folder data > data > com.bbm > files > bbmcore.
  4. Centang atau pilih folder adsimages dan file berikut bbmads.cfg, ads.db dan ads.db-journal.
    Cara Menghilangkan Iklan di BBM Tanpa Root atau dengan Root
  5. Kemudian pilih opsi menu yang ada di pojok kanan bawah lalu pilih Permission.
    Cara Menghilangkan Iklan di BBM Tanpa Root atau dengan Root
  6. Hilangkan semua yang di centang atau di pilih kemudian OK.
    Cara Menghilangkan Iklan di BBM Tanpa Root atau dengan Root
  7. Kemudian bukalah aplikasi BBM dan lihatlah sudah tidak ada iklan yang muncul pada recent update dan pada tab invite.
Terimakasih sudah berkunjung selamat mencoba tutorial dan tips yang saya berikan semoga berguna, jika anda ingin melihat tutorial lainnya bisa anda lihat dibawah ini.
Previous
Next Post »