3 Aplikasi Android Gratis Untuk Baca Komik

Konnichiwa! Annyeong! Salam bagi EVers pecinta manga (komik asal Jepang) dan manhwa (komik asal Korea Selatan) di seluruh Nusantara! Membaca manga ataupun manhwa memang merupakan kegiatan yang menyenangkan dan terkadang bikin kita lupa waktu. Namun, terkadang untuk membawa setumpuk komik edisi cetak kemana-mana akan menjadi hal yang merepotkan dan tidak praktis.

Nah, maka dari itu, kali ini EVERCOSS akan memperkenalkan kepada EVers tiga aplikasi gratis untuk membaca manga di ponsel pintar Android kalian secara digital. Yuk disimak!

1. Manga Rock

Aplikasi baca manga hasil karya Not A Basement International ini merupakan salah satu yang paling populer di kalangan pembaca manga di seluruh dunia. Aplikasi ini sudah mendapatkan lebih dari 1 juta unduhan di Google Play. Manga Rock memiliki antarmuka pengguna yang rapih dan mudah dimengerti bahkan bagi pengguna pertama.

Selain bisa untuk membaca manga secara online, aplikasi Manga Rock ini juga memperbolehkan penggunanya untuk mengunduh serial manga untuk dibaca secara offline nantinya. Jadi, bagi EVers yang ingin hemat kuota jaringan, kamu bisa mengunduh manga yang ingin kamu baca melalui jaringan WiFi terlebih dahulu untuk dibaca secara offline nantinya.

Namun, Manga Rock membatasi jumlah judul serial yang bisa EVers unduh sebanyak satu judul saja. Jadi EVers tidak dapat mengunduh dua judul berbeda sekaligus, kecuali EVers membeli edisi premium dari Manga Rock.

Tapi jangan khawatir, Manga Rock dapat memberikan beberapa slot tambahan untuk penggunanya dengan syarat log in (dapat menggunakan akun Facebook, Twitter, ataupun mendaftar melalui e-mail) kemudian mengunduh aplikasi yang berafiliasi dengan Manga Rock.

Download aplikasi Manga Rock gratis

Baca juga: 5 Game Android Lokal Terbaik 2015 versi Google Play

2. Baca Manga Indonesia

Bagi EVers yang gemar membaca manga yang telah diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia, maka aplikasi Baca Manga Indonesia adalah aplikasi yang tepat untuk kamu! Aplikasi ini seluruhnya menyajikan manga yang telah diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia.

Berbeda dengan Manga Rock, aplikasi ini hanya menyajikan manga untuk dibaca secara online. Jadi EVers harus memastikan memiliki koneksi internet yang cukup baik untuk membaca seluruh serial favorit kamu.

Meskipun beberapa manga masih dibaca dari arah kanan ke kiri, aplikasi ini hanya memberikan pilihan untuk berpindah halaman dengan cara swipe dari kiri ke kanan. Aplikasi ini juga akan menampilkan manga yang terakhir dibaca pada bagian atas laman utama untuk memudahkan penggunanya melanjutkan membaca manga favorit mereka.

Download aplikasi Baca Manga Indonesia gratis

3. Line Webtoon

Bagi EVers penggemar manhwa atau pun komik lokal yang digambar bergaya serupa, Line Webtoon adalah aplikasi yang tepat untuk kamu! Aplikasi yang terkoneksi dengan aplikasi sosial Line ini menyediakan ratusan judul komik dalam Bahasa Indonesia hasil dari artis lokal ataupun Korea yang diperbarui setiap harinya.

Banyak fitur menarik yang akan EVers temukan dalam aplikasi ini, salah satunya adalah “Jadwal Harian” yang menampilkan kalender mingguan berisikan informasi komik apa saja yang terbit pada hari tersebut dalam minggu ini. Selain itu juga, terdapat fitur “Terjemahan Penggemar” di mana komik yang berada dalam kategori ini sepenuhnya diterjemahkan oleh pembaca untuk pembaca lainnya. Kamu pun dapat ikut berkontribusi jika memiliki ketertarikan sebagai penerjemah komik.

Untuk kemudahan penggunanya, Line Webtoon dapat mengunduh komik untuk dibaca secara offline seperti Manga Rock. EVers dapat menemukan komik yang telah diunduh dalam kategori “Webtoon saya” bersama dengan Webtoon favorit kamu.

Download aplikasi Line Webtoon gratis


Bagaimana? Menarik bukan ketiga aplikasi tersebut? EVers tidak perlu lagi mengangkut tas yang berat berisikan komik cetak saat ingin berbagi komik seru dengan teman-teman. Semua komik baik manga, manhwa, ataupun lokal favorit EVers kini berada di dalam saku kamu dan dapat dengan mudah diakses di manapun! Jangan lupa untuk membaca komik favoritmu dengan ponsel pintar EVERCOSS favoritmu seperti contohnya Elevate Y3+ atau Winner T3 yang telah didukung dengan konektivitas 4G LTE untuk menjamin kenyamanan EVers saat membaca online!

Baca Juga: Mencari Layanan 4G LTE yang Tepat untuk EVERCOSS Elevate Y3+ dan Winner T3