Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau

IDTEKNOKU.COM | Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau | Asus merupakan perusahaan smartphone terbesar di dunia, yang berhasil menduduki peringkat kedua di pasar smartphone Android di Indonesia pada tahun 2015. Asus kembali merilis sebuah smartphone berseri Zenfone yang memiliki spesifikasi tinggi, yaitu Asus Zenfone Go ZC500TG. Smartphone ini dibanderol dengan harga terjangkau sesuai dengan kelebihan dan spesifikasinya. Bagaimanakah performa dari Asus Zenfone Go ZC500TG ?Simak ulasan berikut ini.

Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau



Asus Zenfone Go ZC500TG memiliki desain yang menarik dan elegan berkat desain Concentric Cricle yang melekat di hampir setiap bagian dari smartphone ini. Concentric Circle ini menjadi ciri khas dari Zenfone yang dikeluarkan oleh Asus, seperti Asus Zenfone Go ZC500TG. Desain Concentric Circle ini dapat Anda lihat di bagian bawah smartphone, tombol power, dan tombol pengatur volume nada dering. Desain ini telah diukir sempurna dengan detail metal yang membuat Asus Zenfone Go ZC500TG ini menjadi mengkilap dan terlihat mewah.

Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau

Desain Rubber Fish juga melekat sempurna pada bagian belakang Asus Zenfone Go ZC500TG. Desain ini akan membuat Anda terasa nyaman ketika menggenggam sebuah Asus Zenfone Go ZC500TG. Karena desain Rubber Fish ini terbuat dari bahan karet yang membuat cover belakang tidak licin dan tidak mudah jatuh ketika digenggam.



Layar 5 Inch dengan resolusi 1280 x 720 pixels membuat Anda lebih nyaman dan luas pada saat menonton film, melihat foto bahkan bermain game. Berkat adanya layar berteknologi TFT LED Backlit dengan kapasitif dari GFF Touch Panel, membuat layar dari Asus Zenfone Go ZC500TG ini lebih kontras dan akurasi warna yang dihasilkan lebih baik dibanding dengan smartphone sekelasnya.
Di balik ketajaman dari sebuah layar yang memukau ini adalah peran dari teknologi MiraVisionTM. Teknologi ini sudah ada pada sistem dari smartphone ini. Selain memberikan ketajaman pada layar, teknologi MiraVisionTM ini mampu mengatur secara real-time kualitas gambar yang diterima dan yang ditampilkan oleh layar.


Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau

Layar Asus Zenfone Go ZC500TG memiliki tingkat responsibilitas tinggi dan juga mampu disentuh dengan lima jari sekalipun. Teknologi ini sebenarnya hanya ada pada smartphone high-end, tetapi Asus sudah membekalinya pada Asus Zenfone Go ZC500TG yang harganya sangat terjangkau ini.



Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau

Asus Zenfone GO ZC500TG memiliki sistem operasi Android 5.1 Lollipop. Sudah kita ketahui bahwa dalam sebuah sistem operasi Lollipop sudah dibekali dengan peningkatan performa baterai, peningkatan multitasking, dan telah kompatibel dengan aplikasi-aplikasi yang berbasis Lollipop. Sistem Operasi ini akan berpadu dengan hardware yang dimilikinya. Sehingga performa tetap optimal.



Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau

ZenUI merupakan user interface smartphone yang dikeluarkan oleh Asus. Pada Asus Zenfone Go ZC500TG ini menggunakan ZenUI versi terbaru yaitu ZenUI 2.0. ZenUI ini akan berpadu dengan sistem operasi Android 5.0 Lollipop dalam meningkatkan performa smartphone. Seperti peningkatan performa baterai, kegiatan multitasking, dan masih banyak lagi. ZenUI memang UI paling ringan dari UI pada smartphone sekelasnya. ZenUI membuat tampilan smartphoneini menjadi mewah dan mudah diakses. Fitur-fitur yang dimiliki dari ZenUI ini antara lain : ZenMotion, Personalized UI, Privacy Protection, dan Secure.

Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau


Asus Zenfone Go ZC500TG dibekali dengan processor MediaTek Quad-Core 1.3 GHz yang membuat kinerja lebih optimal. GPU Mali 400 dan kapasitas 2 GB RAM akan berpadu dengan processor dalam meningkatkan performa Asus Zenfone Go ZC500TG ketika digunakan untuk hal-hal yang berat, seperti bermain game High Definition (HD). Alhasil smartphone ini tidak terasa lemot atau lag dan bahkan smartphone ini tetap terasa dingin, tidak cepat panas.

Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau

Asus Zenfone Go ZC500TG ini memberikan Anda dua pilihan dalam hal kapasitas penyimpanan internalnya, yaitu 8 GB dan 16 GB. Tentu kedua-duanya memiliki kapasitas yang cukup besar untuk menyimpan file-file Anda, seperti dokumen, foto, video dan film. Pada Asus Zenfone Go ZC500TG ini juga didukung dengan slot penyimpanan eksternal yang mampu menampung hingga 64 GB. Cukup besar kan ? Semua kemampuan yang dimiliki setiap komponen-komponen pada Asus Zenfone Go ZC500TG akan selalu berpadu untuk meningkatkan performa.



Kamera pada Asus Zenfone Go ZC500TG memiliki dua kamera, yaitu kamera utama atau belakang dan kamera sekunder atau depan. Kamera utama smartphone ini memiliki 8 MP dan untuk kamera sekundernya memiliki 2 MP. Kedua kamera ini telah dibekali dengan teknologi Autofocus dan PixelMaster yang membuat hasil foto menjadi jernih walaupun dalam kondisi cahaya yang redup. Kemudian adanya teknologi Anti-Shake pada kamera Asus Zenfone Go ZC500TG ini membuat hasil gambar lebih nyata, karena pada saat Anda mengambil foto atau video, teknologi ini akan bekerja untuk selalu menstabilkan kamera supaya tidak goyang-goyang.

Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau

Berselfie ria sangat cocok menggunakan Asus Zenfone Go ZC500TG ini. Walaupun hanya memiliki 2 MP pada kamera depannya, Hasil gambar yang dihasilkannya pun memiliki kualitas gambar yang tinggi. Seperti gambar-gambar yang dihasilkan oleh smartphone high-end lainnya. Asus Zenfone Go ZC500TG ini memang smartphone berkualitas high-end yang harganya terjangkau. Mau tahu harga dari Asus Zenfone Go ZC500TG ini ? Tetap simak ulasan-ulasan dibawah ini. Karena nanti Anda akan menemukannya.

Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau


Memiliki dua kartu yang sudah didukung dengan jaringan 3G, tentunya membuat Anda semakin tertarik dengan Asus Zenfone Go ZC500TG ini. Dengan adanya jaringan 3G pada kedua SIM tersebut, Anda dapat menjelajahi internet dengan kecepatan koneksi internet hingga 42 Mbps. Streaming video, bermain game online dapat berjalan dengan lancar dengan menggunakan smartphone ini.




Model
ZC500TG
CPU
MediaTek MT6580 Quad-Core 1.3GHz
RAM
2GB RAM
Storage
8GB / 16GB + 5GB Free ASUS Webstorage
MicroSD
Yes (up to 64 GB)
Connectivity
WLAN 802.11 b/g/n, BT 4.0 with A2DP, Wifi Direct, Super Fast Wi-FI Hotspot Capability (Tethering), MicroUSB, 35 mm earjack
Network
Dual Antenna untuk sinyal lebih baik
3G DC-HSPA+ Download speed 3G up to 21Mbps
GSM/WCDMA Quad Band for worldwide data roaming 850/900/1900/2100MHz
Sim Card
Dual Micro-SIM Support
Navigation
GPS, BDS, GLONASS
Display
5 inci super bright IPS HD 720x1280 with 178’ wide view angle, 294 ppi
Video
Video Playback: MPEG4, H.264, H.263
Video Recording: H264 AVC, MPEG-4 SP, MPEG-4 ASP, VP8, VP9, H.263
Battery
Lithium-Polimer 2070 mAh
Rear Camera
8 MP autofocus. Diafragma besar f/2.0, 5 element Lens, dual tone flash, PixelMaster Camera untuk foto dan video lebih terang hingga 400%
Main Camera
2 Megapixel Fix-focus
Sensor
Accelerometer/Ambient Light/Proximity/E-Compass/Hall Sensor
Audio
Dual Microphone dengan Noise Cancellation, ASUS SonicMaster untuk suara lebih jernih dan bass lebih dalam dengan 5 magnet chamber
OS
Android 5.1 Lollipop dengan ASUS ZenUI 2.0 dengan lebih dari 1000+ peningkatan fitur (What’s next, PC Link, Share Link, Quick Access, ASUS Splendid, dll)
Apps
Google App, ASUS Sync, Mycloud, File Manager, Mylibrary, Supernote, BBM & Whatsapp Ready
Dimension
143,7x71,5x(10,5~3,5) mm
Weight
145 g
Warna
Pure Black, Glamour Red, Ceramic White, Hairline Gold, Hairline Silver
Price
Rp1.599.000 (8GB), Rp1.699.000 (16GB)

Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau

Whats Next dan Do It Later

Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau

Fitur What's Next dan Do It Later ini sudah ada di setiap Asus Zenfone Series. What's Next merupakan fitur yang membantu Anda untuk melakukan sesuatu atau mengingat-ingat sesuatu. Dengan menggunakan fitur What's Next ini Anda tidak akan terlewatkan dengan peristiwa-peristiwa penting yang Anda alami.

Kemudian Fitur Do It Later memiliki fungsi yang hampir sama dengan What's Next. Ketika Anda sedang sibuk dan belum selesai menyelesaikan suatu pekerja dengan Asus Zenfone Go ZC500TG ini, Anda dapat langsung menyimpannya ke Do It Later. Misalnya, Anda belum selesai membuat presentasi tugas sekolah karena ada sesuatu kegiatan yang menunda pekerjaan Anda. Anda dapat langsung menyimpannya ke Do It Later.

Remote Link, PC Link, Share Link dan Party Link

Asus Zenfone Go ZC500TG, Smartphone Berkualitas High-End 5 Inch Performa Quad-Core yang Terjangkau

Remote Link merupakan aplikasi yang berfungsi untuk mengontrol komputer PC dari smartphone seperti mengontrol multimedia ataupun presentasi. Selain itu aplikasi ini bisa mengendalikan touchpaddan keyboard pada laptop melalui sambungan Micro USBataupun WiFi

PC Links merupakan aplikasi yang dapat meng-kloning layar Zenfone di komputer dan dapat memainkan smartphone menggunakan keyboard dan mouse yang berada pada komputer.

Share Link merupakan aplikasi untuk berbagi sebuah file melalui Wi-Fi dengan kecepatan tinggi dengan device lain.

Party Link merupakan aplikasi untuk berbagi file yang memungkinkan kita untuk berbagi file atau folder terpilih dan memberikan akses kepada siapa saja yang terkoneksi dengan Wi-Fi smartphone. Pada aplikasi ini, Anda dapat memberikan password untuk membatasi hak akses pada device lain yang terhubung.


Kelebihan ASUS Zenfone Go ZC500TG
·         Bobot yang ringan sehingga nyaman digenggam
·         Kapasitas Memori Ekstra Besar 8 GB atau 16 GB
·         Baterai Berkapasitas 2.070 mAh
·         RAM 2 GB yang memungkinkan untuk kinerja lebih responsif
·         Kamera sudah 8MP untuk kamera utama
·         Tersedia dua pilihan kapasitas memori internal
·         Layar IPS yang lebih baik dari sekedar layar berteknologi TFT
·         Dual SIM yang dapat disetting untuk standby bersama-sama
·         Harga yang cukup kompetitif







Asus Zenfone Go ZC500TG hadir dengan spesifikasi yang sangat menawan. Smartphone 5 Inch ini diperkuat dengan prosessor Quad-Core dan dibekali dengan 2 GB RAM. Smartphone ini sangat cocok untuk kalangan menengah ke atas karena harga Asus Zenfone Go ZC500TG ini hanya Rp 1.599.000 (8GB) atau Rp 1.699.000 (16GB). Harga terjangkau, kualitas tetap High-End.

Sumber Referensi : www.asus.com

Demikian Review Asus Zenfone Go ZC500TG. Semoga dapat memberikan informasi yang bermanfaat. Terima Kasih.
Previous
Next Post »